2 minutes
Menambahakan Arcade Demo video pada Hugo Page [id]
Post ini di buat karena kemarin lumayan lama untuk mencari tutorial menambahakan embed video dari site selain youtube. Long story short, pas mau bikin post terkait cara menambahkan projek laravel pada sentry, disalah satu tutorialnya terdapat UI Demonya, dan ternyata menggunakan salah satu vendor aplikasi demo generator bernama Arcade software.
Jadi Arcade ini merupakan sebuah aplikasi untuk membuat video demo secara interaktif yang mana usernya bisa hanya menambahkan plugin pada browsernya untuk melakukan record atau tutorial. Untuk free user hanya mendapatkan 3 video demo yang dapat di publis.
Nah berikut cara menambahakn Arcade Video Demo pada Hugo Page.
Terdapat beberapa cara untuk menambahkan HTML script embed pada hugo page salah satunya adalah dengan menggunakan shortcode. Pada dasarnya HUGO sudah memiliki predefined / built-in shortcodes seperti gist
ataupun youtube
nanti akan kita contohkan juga, disini kita akan membuat custom shortcodes sesuai dengan apa yang kita inginkan, untuk kasus saat ini adalah kita ingin menambahkan demo video dari arcade pada page hugo kita.
- File location
Untuk membuat sebuah shortcode, tempatkan HTML Template pada lokasi
layouts/shortcodes/<SHORTCODE>.html
themes/<THEME>/layouts/shortcodes/<SHORTCODE>.html
secara default untuk mengakses shortcodes pada hugo page adalah
{{ <yourshortcode param >}}
jika kalian ingin membuat shortcode per-folder agar terorganisir itu bisa dilakukan contoh layouts/shortcodes/gambar/
maka untuk mengakses shortcode nya adalah
{{ <gambar/yourshortcode param >}}
- Membuat Template HTML
Setelah kita membuat video demo menggunakan Arcade akan di berikan beberapa pilihan yaitu
- Embed on Website
- Embed Post on X (Twitter)
- Gif
- Video
lalu pilih copy code pada bagian website, didapatkan code berikut
<div style="position: relative; padding-bottom: calc(56.88524590163935% + 41px); height: 0; width: 100%">
<iframe
src="https://demo.arcade.software/<YOUR_VIDEO_ID>?embed"
frameborder="0"
loading="lazy"
webkitallowfullscreen mozallowfullscreen allowfullscreen
style="position: absolute; top: 0; left: 0; width: 100%; height: 100%;color-scheme: light;"
title=" Sentry">
</iframe>
</div>
code tersebut kita simpan pada lokasi shortcodes yang sebelumnya kita bahas, lalu kita lakukan perubahan pada bagian src
<!-- dari -->
<iframe
src="https://demo.arcade.software/<YOUR_VIDEO_ID>?embed"
frameborder="0"
...
>
</iframe>
<!-- menjadi -->
<iframe
src="{{ .Get 0 }}"
frameborder="0"
...
>
</iframe>
Contoh Embed video Arcade
{{ < arcade "https://demo.arcade.software/0y1ULvJXzVZCF3QtTr0y?embed" >}}